Bertempat di Media Center Pengadilan Agama Sintang, Rabu 27 Juli 2022 Pukul 14:00 wib, segenap pegawai Pengadilan Agama Sintang menggelar acara perpisahan dan pengantar tugas M. Syaiful Alfajar, S.H.I. yang mutasi ke Pengadilan Agama Sambas Kelas I B, sebagai Panitera Muda Gugatan.
kegiatan dihadiri oleh seluruh pegawai Pengadilan Agama Sintang dan Ibu Dharmayukti Karini Cabang Sintang. Acara diawali dengan penyampaian kesan dan pesan oleh M. Syaiful Alfajar, S.H.I. mengucapkan terima kasih kepada seluruh pegawai Pengadilan Agama Sintang atas kerjasamanya selama mengemban tugas di Pengadilan Agama Sintang kurang lebih 30 (tiga puluh) Tahun , Tidak lupa beliau menyampaikan permohonan maaf apabila selama mengemban tugas di Pengadilan Agama Sintang terdapat hal-hal yang tidak berkenan di hati para pegawai Pengadilan Agama Sintang.
Diketahui M. Syaiful Al Fajar memulai karier di Pengadilan Agama Sintang Pada tahun 1992 sebagai CPNS dan pada Tahun 1993 diangkat sebagai PNS, sedangkan jabatan terakhir beliau di Pengadilan Agama Sintang sebagai Panitera Muda Hukum dilantik pada Pada Tahun 2020.(arf)
Tinggalkan Komentar: