Pengadilan Agama Sintang menyelenggarakan upacara memperingati Hari Sumpah Pemuda pada hari Jumát tanggal 28 Oktober 2022 di halaman kantor Pengadilan Agama Sintang di Jalan PKP Mujahidin No.14 Sintang. yang bertindak sebagai Inspektur Upacara Ketua PA Sintang H. Moch Yudha Teguh Nugroho, S.H.I.,M.E. dan Komandan Upacara, Imam Wahyudi, S.H.I.
Upacara Hari Sumpah Pemuda diikuti Seluruh Aparatur PA Sintang Beserta PPNPN ,Tema Hari Sumpah Pemuda (HSP) Ke-94 Tahun 2022: “BERSATU BANGUN BANGSA”. Dalam Amanat yang dibacakan ketua PA Sintang Visi pemuda 94 tahun yang lalu, masih terasa ketangguhan makna yang sarat dengan kebersamaan dalam mengusung semangat anti kolonialisme.
Sejatinya, ikrar Sumpah Pemuda merupakan kristalisasi semangat untuk menegaskan cita-cita berdirinya Negara Kesatuan Republik Indonesia. Hari Sumpah Pemuda (HSP) Ke-94 Tahun 2022 berupaya merangkum suasana batin nasionalisme tersebut di atas. Walaupun tidak bisa ditafsirkan secara utuh, namun melalui serangkaian kegiatan yang digelar dapat menggambarkan suasana saat itu, hal ini juga akan menjadikan bangsa Indonesia semakin kuat dan dapat bersatu untuk bangun bangsa Indonesia lebih kokoh.
Setelah amanat beliau, selanjutnya doa yang di bawakan oleh Panitera Muda Gugatan Amin Sodik, S.H.I. menutup rangkain acara upacara upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda. (Arf)
Tinggalkan Komentar: